Home » , » Resep Membuat Roti Goreng Abon Sapi

Resep Membuat Roti Goreng Abon Sapi

Written By Indra A Iskandar on Saturday, July 13, 2013 | 10:46 PM

Resep Membuat Roti Goreng Abon Sapi

RACIKRESEP - Roti adalah makanan yang terkadang susah untuk diolah dan inovasi rotipun hanya begitu-begitu saja. Tapi alangkah baiknya dicoba dulu resep roti saya ini yaitu "Resep Membuat Roti Goreng Abon Sapi", silahkan :

Bahan:
200 g tepung terigu
2 sdt ragi instan
40 g gula pasir
1 kuning telur
120 ml air
25 ml minyak sayur
1/4 sdt garam

Bahan topping:
5 sdm mayones
100 g abon sapi

Cara membuat:
1. Campur tepung terigu, ragi instan, dan gula pasir. Aduk rata.
2. Masukkan kuning telur dan air sedikit demi sedikit sambil diuleni hingga kalis.
3. Tambahkan garam dan minyak sayur, uleni kembali hingga elastis. Diamkan selama 30 menit.
4. Kempiskan adonan, bagi menjadi 15 bagian, bentuk bulat pipih. Diamkan selama 25 menit.
5. Panaskan minyak, goreng hingga matang dan kedua sisi berwarna kecoklatan.
6. Angkat, tiriskan, dinginkan.
7. Ambil sebuah roti goreng, oles permukaannya dengan mayones, kemudian taburi dengan abon sapi.
8. Ulangi langkah no 7 hingga semua roti goreng dan topping habis.
9. Sajikan.

Bagaimana, mudah bukan? itulah Resep Membuat Roti Goreng Abon Sapi semoga bermanfaat dan keluarga dirumah menyukainya..
Share this article :

0 komentar:

Post a Comment

Kritik Dan Saran Anda Sangat Dibutuhkan

 
Support : Berikabar
Copyright © 2013. Racik-Resep : Kumpulan Resep Makanan-Minuman Terbaru Dan Unik - All Rights Reserved
Template Created by Creating Website Edited by Racik-Resep
Proudly powered by Blogger